Pernahkah anda merasakan proses download ataupun upload yang lambat? Ketika hal seperti itu terjadi, mungkin anda ingin mengetahui berapa sih kecepatan internet yang anda miliki? tapi bagaimana caranya untuk mengecek kecepatan internet?
Sebenarnya untuk mengetahui kecepatan internet itu sangat gampang, sebagian orang mungkin sudah tahu caranya, namun mungkin juga sebagian yang lain belum tahu. Nah untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan memberi tahu anda bagaimana sih cara cek kecepatan internet?
Disini saya akan menjelaskan cara cek kecepatan internet dengan dua perangkat yang berbeda, yaitu PC/Laptop dan HP/Smartphone.
Cara cek kecepatan internet dibawah ini:
1. Cek Kecepatan Internet Melalui PC
Untuk mengecek kecepatan internet pada perangkat PC/Laptop, anda bisa memanfaatkan tool online yang bisa anda akses dengan mudah melalui browser.
Untuk saat ini tool online yang menyediakan layanan speedtest/tes kecepatan internet sudah sangat banyak, namun pada kesempatan kali ini saya akan menggunakan tool online yang bernama speedtest.net. Alasan mengapa saya menggunakan tool online ini adalah karena tingkat akurasi perhitungan yang sangat baik, ditambah lagi dengan kemudahan dalam penggunaannya.
Di samping itu, speedtest.net ini dipercaya sebagai speedtest terbaik yang sudah banyak digunakan oleh jutaan orang diseluruh dunia. Nah untuk cara penggunaan tool online ini, anda bisa melihatnya dibawah ini:
Buka browser atau peramban web di PC anda. Saya merekomendasikan untuk menggunakan Google Chrome.
Klik "Mulai" untuk memulai melakukan test pada kecepatan internet anda
Tunggu beberapa saat hingga proses testing selesai. Setelah itu, anda akan mendapat informasi mengenai kecepatan Ping, Unduh/Download, dan Upload.
2. Cek Kecepatan Internet Melalui HP
Bagi anda yang juga ingin mengecek kecepatan internet di HP atau Smartphone, maka anda bisa menggunakan tool online yang bernama speedtest.co.id. Sebenarnya untuk pengguna HP juga bisa memanfaatkan tool online yang sama seperti PC, yaitu speedtest.net, namun anda harus menginstall aplikasinya terlebih dahulu di Google Play.
Nah bagi anda yang tidak mau ruang penyimpanannya penuh gara-gara menginstall aplikasi ini, maka anda bisa menggunakan speedtest.co.id saja. Tool online ini juga tidak kalah dengan speedtest sebelumnya, dengan menggunakan tool satu ini anda bisa melihat kecepatan internet mulai dari kecepatan download sampai upload.
Yang hebatnya lagi tingkat akurasinya juga sangat baik. Jadi anda tidak perlu khawatir untuk menggunakan tool online ini. Baiklah, untuk lebih jelasnya mengenai cara penggunaan tool online ini, anda bisa mengikuti cara dibawah ini:
Buka situs speedtest.co.id
Lalu klik pada "Mulai Uji" untuk memulai mengecek kecepatan internet
Tunggu beberapa detik hingga proses selesai, dan anda bisa melihat speed/kecepatan internet anda (Download, Upload, Ping, Jitter)
Penutup
Demikian cara mudah cek kecepatan internet dari 2 perangkat yang berbeda (PC & HP). Dengan menggunakan tool online diatas, maka anda tidak akan repot lagi untuk cek kecepatan internet. Kedua tool online diatas adalah rekomendasi saya untuk anda. Pemilihan saya terhadap kedua tool diatas adalah karena kemudahan dalam penggunaan, akurasi yang cukup baik dan bisa anda akses secara gratis.
Demikianlah ulasan kami mengenai Cara Mudah Cek Kecepatan Internet, semoga bermanfaat
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser. The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.